PENGERTIAN,FUNGSI,DAN BENTUK JARINGAN EPIDERMIS

Pengertian Jaringan Epidermis
Epidermis adalah lapisan jaringan paling luar dari tumbuhan yang tersusun dari protoderm dan mempunyai hanya memiliki satu lapis saja, namun sebagian tumbuhan juga memiliki jaringan epidermis ganda.


Image result for jaringan epidermis
Ciri-Ciri Jaringan Epidermis
Berikut ini merupakan ciri-ciri dari jaringan epidermis :
  • Vakuola besar dapat berisi antosianin
  • Dinding sel sangat beragam dan  tergantung posisi dan jenis tanaman.
  • Susunan sel yang rapat tanpa ruang antar sel.
  • Adanya sitoplasma yang hidup dan mengandung kristal garam, garam minyak dan kristal silikat.
  • Tidak mempunyai kloroplas, kecuali dibagian sel penutup, pada hidrofit dan tanaman di bawah naungan.

Bentuk-Bentuk Jaringan Epidermis
Berikut ini merupakan bentuk-bentuk jaringan epidermis yaitu :

Sel Gabus dan Sel Silika :
sel gabus berisi endapan suberin dan sel silika berisi kristal silika. Kedua sel ini selalu berpasangan dan biasa ditemukan pada tulang daun graminae.

Sel Bulliform atau Sel Kipas :
sel ini berupa sederet sel  yang lebih besar daripada sel epidermis yang lain, dan mempunyai ciri vakuola besar, berdinding tipis, dan mengandung air.  Fungsi dari sel kipas ini sendiri sebagai pembuka dan penutup daun (daun yang menggulung).

Litokis :
sel yang berisi epidermis normal dengan pertumbuhan sel di bagian dalam tumbuhan. Ssel ini berisi kristal kalsium karbonat ( sistolit).

Stomata :
Stomata dapat ditemukan di rhizome, daun, dan batang perhiasan bunga, biji dan bakal buah. Posisi stomata bisa sejajar dengan permukaan epidermis (fanerofor) atau tenggelam (cryptofor).

Trikoma :
Fungsi trikoma sendiri pada tumbuhan adalah mengurangi penguapan dan pelindung dari gangguan luar.

Rambut Akar :
rambut akar merupakan modifikasi dari epidermis yang berguna untuk penyerapan air dan unsur hara dalam tanah.

Fungsi Jaringan Epidermis

  • Berikut merupakan fungsi dari jaringan epidermis yaitu :
  • Sebagai pelindung dan pembentuk dari semua organ tumbuhan.
  • Membatasi adanya penguapan, penyokong, penyerapan dan penyimpanan air.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROPOSAL PEMBUATAN ALAT PERAGA FISIKA GERAK PARABOLA PELEMPAR BOLA PINGPONG SEDERHANA

ASAL MULA NAMA BLOG INI!!

BIODATA MEMBER NCT U